Manfaat dan Khasiat Kencur By Organik Share

Organik Share - Kencur ( Kaempferia Galanga ) merupakan Jenis Tanaman tidak berbatang, rimpang bercabang, berdesak-desakan, kadang-kadang berumbi.Setiap tanaman berdaun 1-3 helai, daun berbentuk jorong.Bunga berwarna putih.Kencur terdapat dua jenis, yaitu berdaun lebar terhampar diatas tanah dan berdaun sempit agak tegak.Tanaman ini dapat ditanam didaerah dataran rendah dan tinggi.Tumbuh subur di tanah gembur dengan sedikit naungan sering digunakan untuk penyedap rasa di beberapa jenis masakan seperti pada sambal, bumbu beberapa jenis tumis, dan dijadikan bahan pembuatan obat tradisional seperti beras kencur. 

Bagi anda yang tinggal di daerah yang beriklim Tropis, tentu saja tidak telalu sulit menemukan kencur, karena tanaman yang memiliki aroma yang khas ini tumbuh subur di sekitar kita, apalagi jika kebetulan anda tinggal di daerah pegunungan yang lembab. Karena manfaat kencur cukup banyak, maka ini menjadi sebuah pangsa pasar yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi, maka banyak sekali para petani yang membudi dayakan kencur untuk tujuan di jual di pasar atau ke penadah maupun digunakan sendiri. berikut adalah manfaat kencur untuk kesehatan .

  1. Memiliki Kandungan AntiOksidan, Zat Curcumin pada kencur berguna sebagai Antioksidan karena mampu menangkap Radikal Bebas, sehingga mampu membantu memelihara kesehatan
  2. Radang Sendi Penyakit yang memiliki nama latin artritis reumatoid ini adalah sebuah keadaan yang terjadi ketika kekebalan tubuh yang ada di dalam diri kita menyerang tubuh kita sendiri yang akan mengakibatkan sebuah peradangan pada bagain sendi pada jangaka waktu yang lama. Sementara kita tahu bawah sendi merupakan komponen yang cukup penting yang ada di dalam tubuh kita, dengan adanya sendi kita bisa bergerak dan melenggak lenggok dengan bebas, masalah pada sendi dapat mengganggu aktivitas kita. Dengan Kencur kita bisa mengurangi peradangan pada sendi, maka dari itu makan lah kencur agar sendi anda tetap sehat dan peradangan akan berkurang.
  3. Menambah Nafsu Makan Kencur mengandung sebuah minyak yang bernama Atsirin,  sifat karminativum pada minyak tersebut dapat merangsang nafsu makan, sehingga nafsu makan anda akan bertambah, maka dari itu apabila anda memiliki masalah dengan nafsu makan maka kencur bisa anda jadikan solusi untuk mengatasinya agar tubuh anda tetap sehat karena asupan gizi dari makanan terpenuhi.
  4. Menurunkan Lemak Dengan menggunakan kencur anda bisa menurunkan berat badan secara alami dan epektif dengan modal yang tidak terlalu mahal, karena kencur bisa anda temukan di warung atau di pasar yang ada di sekitar anda.
  5. Mengontrol Kolesterol Kadar kolesterol yang tinggi sangat berbahaya sekali bagi tubuh kita, apalagi kolesterol tersebut merupakan kolesterol jahat. Dengan Kencur kita bisa mengontrol Kolesterol kita karena salah satu khasiat dari kencur tersebut juga bisa mengontrol kadar kolesterol yang ada di tubuh kita.

Itulah sebagian manfaat kencur bagi kesehatan yang mungkin bermanfaat untuk anda,  sebetulnya masih banyak sekali khasiat kencur untuk badan, Semoga Bermanfaat

Salam Sukses


Post a Comment

Tolong komentarnya berhubungan dengan artikel yang ada. Komentar yang mengarah ke tindakan spam akan dihapus atau terjaring secara otomatis oleh spam filter

Previous Post Next Post

Contact Form